Saturday

Tempat Wisata di Madiun Jawa Timur yang Menarik

Tempat wisata menarik di Madiun merupakan salah satu objek wisata favorit yang berada di wilayah propinsi Jawa Timur. Kabupaten Madiun memiliki potensi hasil hutan, perkebunan, dan pertanian, jika ingin berwisata ke tempat-tempat wisata sambil menikmati hasil perkebunan tentu sangatlah mudah didapat seperti misalnya yang banyak disukai banyak orang yaitu buah durian.

Madiun merupakan daerah perlintasan kereta api lintas selatan Pulau Jawa dilintasi jalur utama antara Surabaya dan Yogyakarta menjadikan Madiun mudah untuk di akses melalui jalur darat, jadi bagi yang ingin berwisata mengunjungi daerah tersebut bisa menggunakan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi.
Bagian utara wilayah Madiun adalah perbukitan dan bagian tengah dari wilayah tersebut merupakan dataran tinggi sedangkan bagian tenggara berupa pegunungan yang mana masih menjadi bagian dari kompleks gunung Willis dan gunung Liman yang juga menjadi lokasi objek wisata di wilayah tersebut.

Banyak tempat-tempat wisata menarik yang ada di Madiun provinsi Jawa Timur, bagi yang sedang liburan dan ingin mengisi waktunya untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di Madiun bisa mencoba mengunjungi objek wisata yang saya sebutkan di bawah ini, diantaranya yaitu;

  • Waduk Kedungbrubus
    Objek wisata sebuah waduk yang dibangun di sekitar dusun Kedungbrubus, waduk ini merupakan waduk yang membendung aliran sungai Kedungbrubus yang memiliki aliran air melimpah pada musim penghujan maka itu waduk Kedungbrubus selain sebagai objek wisata yang menarik juga digunakan sebagai irigasi. Di tempat wisata Waduk Kedungbrubus selain bisa menikmati pemandangan lereng gunung kendeng yang terpadu dengan hutan jati yang rindang, anda juga bisa menikmati kuliner ikan bakar yang masih segar langsung dari keramba sang pengelolanya. Untuk menuju ke waduk tersebut cukup mudah, dengan mendatangi dusun Kedungbrubus, desa Bulu, kecamatan Pilangkenceng, Madiun, anda sudah berada di antara objek wisata Waduk Kedungbrubus tersebut.
  • Wana Wisata Grape
    Tempat Wisata di Madiun Jawa Timur yang Menarik
    Tempat wisata hutan yang berada di wilayah Madiun ini merupakan taman rekreasi yang berada di tepian hutan jati, disini anda bisa berwisata bersama anak-anak, selain terdapat taman bermain untuk anak, anda juga bisa melakukan kegiatan wisata seperti berkemah dan kegiatan rekreasi lainnya. Wana Wisata Grape yang dimiliki kabupaten Madiun provinsi Jawa Tinur berlokasi di kaki gunung willis kurang lebih 14km dari kota Madiun.
  • Taman Rekreasi Umbul
    Tempat Wisata di Madiun Jawa Timur yang Menarik
    Taman peninggalan pada jaman Belanda ini merupakan tempat wisata menarik dan favorit yang dimiliki kabupaten Madiun. Di Taman Rekreasi Umbul ini anda bisa menikmati beberapa fasilitas seperti kebun binatang mini, pesanggrahan, dan kolam renang air belerang. Jika berwisata bersama anak-anak, anda bisa mengunjungi pesanggrahannya yang juga terdapat tempat bermain untuk anak-anak, selain itu juga terdapat warung dan rumah makan.
  • Air Terjun Seweru
    Tempat Wisata di Madiun Jawa Timur yang Menarik
    Untuk wisata air terjun ini juga merupakan objek wisata yang juga menarik di wilayah kabupaten Madiun, anda bisa menikmati pemandangannya sambil menyegarkan diri di antara air terjun seweru, tempat wisata air terjun ini termasuk salah satu objek wisata yang juga banyak di datangi para pecinta wisata khususnya wisata alam. Lokasi wisata ini terletak di dusun Seweru, desa Kare, Madiun, Provinsi Jawa Timur.
  • Dumilah Water Park
    Tempat Wisata di Madiun Jawa Timur yang Menarik
    Tempat wisata ini merupakan taman wisata yang berada di jantung kota Madiun yang juga mejadi tujuan wisata favorit bagi pecinta wisata termasuk masyarakat sekitar yang sering mengisi waktu liburannya di taman tersebut. Dengan memiliki fasilitas yang terdiri dari Water Zone, Game Zone, Garden Zone, dan Pujasera (Pusat Jajanan Selera Rakyat), membuat taman wisata ini memancing minat para wisatawan.
Dari kelima tempat wisata diatas adalah sebagian dari tempat-tempat wisata yang berada di Madiun, dan masih ada tempat wisata lainnya yang bisa dikunjungi di Madiun yaitu
  • Monumen Kresek
  • Alun-Alun Madiun
  • Waduk Dawuhan
  • Waduk Bening Widas
  • Waduk Notopuro
  • Situs Nglambangan
  • Dungus
  • Masjid Kuno Sewulan, Masjid Kuno Kuncen, dan Masjid Kuno Taman.

Bagi anda yang sedang berlibur dan merencanakan liburan dengan mengunjungi tempat wisata di Madiun Jawa Timur, tidak ada salahnya mencoba merasakan liburan wisata seperti diatas yang sudah saya bahas, dan semoga suasana wisata anda sangat menyenangkan.

Tuesday

Objek Wisata Pantai Sanur di Bali

Pantai Sanur merupakan pantai yang juga terkenal yang dimiliki Bali, pantai ini memiliki pemandangan yang juga menarik. Dengan mengunjungi pantai Sanur tentu bisa menikmati pemandangan yang bisa menyejukkan pikiran apalagi jika pada saat menjelang matahari terbit, pantai ini menyajikan pemandangan sunrise yang indah dan cantik dan menjadi salah satu objek wisata di Bali yang favorit bagi wisatawan.

Pantai Sanur berada di sebelah timur Bali yang berlawanan dengan Pantai Kuta yang berada di selatan Bali, jika Pantai Kuta memiliki pemandangan sunsetnya yang menawan, Pantai Sanur memiliki pemandangan sunrisenya yang indah. Di pantai Sanur memiliki ombak yang sedang dan cukup tenang, jadi jika berwisata bersama anak-anak tidak terlalu berbahaya bagi mereka. Pantai Sanur tidak bisa untuk kegiatan surfing seperti di Pantai Kuta, namun di pantai ini bisa melakukan kegiatan wisata lainnya seperti berenang, jalan-jalan, snorkeling atau wisata selam menikmati keindahan dasar laut yang memukau.
Objek Wisata Pantai Sanur di Bali

Jika ingin bersantai di Pantai Sanur bisa menggunakan sanderan yang berupa pondok-pondok mungil sambil menikmati keindahan pantainya atau sambil menunggu sunrise yang indah di pagi hari. Di sekitaran pantai tersebut juga terdapat sejumlah hotel-hotel mewah untuk dijadikan penginapan selama berlibur di Bali, dan tentunya pasti sangat menarik menginap di hotel dekat pantai Sanur karena bisa secara langsung menikmati keindahan alam dan sunrise ketika bangun dari tidur serta bisa menikmati fasilitas yang ada di hotelnya. Pantai yang terkenal dengan pemandangan sunrisenya ini banyak yang menyebutnya sebagai Sunrise Beach, jadi jika ingin menikmati keindahan sunrise bisa mengunjungi Pantai Sanur.

Monday

Objek Wisata Pantai Kuta di Pulau Bali

Objek Wisata Pantai Kuta di Pulau Bali - Jika berbicara tentang objek wisata yang ada di Indonesia, pulau Bali memang masih menjadi primadona bagi kalangan wisatawan dari luar negri maupun lokal. Pulau yang memiliki sejumlah objek wisata yang menarik perhatian wisatawan ini menawarkan berbagai macam keindahan serta keunikannnya, salah satunya yaitu Pantai Kuta.

Pantai Kuta merupakan salah satu objek wisata di Bali yang terkenal diantara objek wisata lainnya yang ada di Bali. Pantai Kuta terletak di sebelah selatan Denpasar yang mana menjadi destination favorit para turis asing untuk menikmati keindahan matahari terbenam diwaktu sore hari maka hingga dijuluki sebagai Sunset Beach yang mana berlawanan dengan Pantai Sanur (Sunrise Beach) yang juga merupakan objek wisata terkenal di Bali. Objek wisata ini dulunya sempat menjadi pelabuhan dagang di Kuta yang mana produk-produk lokal diperdagangkan di luar pulau Bali, namun sekarang menjadi spot wisata yang ramai dikunjungi para wisatawan.
Di pantai Kuta tentu bisa melakukan kegiatan berlibur yang asyik, selain menikmati keindahannya tentu di pantai tersebut bisa berjemur maupun bermain selancar bersama ombak yang menantang bagi yang hobi berselancar.
Objek Wisata Pantai Kuta di Pulau Bali

Akses untuk menuju Pantai Kuta sebenarnya sangat mudah sekali dan tidak memerlukan waktu yang begitu lama jika berangkat dari Bandara Internasional Ngurah Rai, hanya membutuhkan waktu kurang lebih 15 menit dan bisa menggunakan bus maupun taxi. Jika menggunakan kendaraan umum seperti bus bisa langsung berhenti di Central Parkir Kuta setelah itu menggunakan transportasi umum menuju ke Pantai Kuta dengan tarif yang cukup murah. Untuk tiket masuk tentu tidak dikenakan biaya melainkan gratis terkecuali menggunakan fasilitas lainnya seperti penyewaan peralatan selancar dan lainnya, dan jika berkunjung dengan menggunakan kendaraan pribadi pastinya membayar tarif parkir yang sudah ditentukan.
Nah.., bagaimana? sangat mudah dan murah bukan untuk menuju ke Pantai Kuta di Pulau Bali?

Sunday

Lokasi Tempat Wisata di Salatiga Jawa Tengah

Lokasi Tempat Wisata di Salatiga Jawa Tengah - Berwisata di sejumlah tempat di Indonesia memang memberi kesan tersendiri, banyak tempat wisata yang bisa di kunjungi salah satunya yaitu di Salatiga. Kota Salatiga Jawa Tengah memiliki udara yang cukup sejuk karena kota ini berada di lereng timur gunung Merbabau yang juga menjadi spot wisata di wilayah tersebut.
Lokasi Tempat Wisata di Salatiga Jawa Tengah

Mengunjungi tempat wisata di Salatiga merupakan kegiatan wisata yang juga menyenangkan, lokasi wisatanya cukup mengundang perhatian para wisatawan. Dengan letak kota yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Semarang dan sebelah utaranya yaitu Surakarta, cukup mudah untuk sampai di kota tersebut dengan melalui jalan yang menghubungkan antara Semarang - Solo.
Lokasi tempat wisata di Salatiga juga beragam, diantaranya:


Atlantic Dreamland
Wahana wisata air yaitu waterboom, di tempat wisata ini sangat cocok untuk berwisata bersama keluarga terutama dengan mengajak anak-anak untuk bermain air dan berenang. Lokasi wisata Atlantic Dreamland terletak di JalanSoekarno-Hatta, Isep-Isep, Salatiga. Di dalam wahana wisata waterboom Atlantic Dreamland juga terdapat sejumlah restaurant dan fasilitas lainnya.

Agrowisata Salib Putih
Objek wisata yang menyajikan keindahan alam dengan udara yang sangat sejuk. Dari tempat ini bisa menyaksikan secara jelas kota Salatiga dan pemandangan rawa pening, selain itu bisa menikmati bermacam kegiatan liburan seperti camping, jogging, outbound, mengunjungi peternakan dan perkebunan. Tempat ini cocok untuk wisatawan di saat liburan panjang, untuk lokasinya berada di Jalan Hassanudin km 4, Salatiga.

Kalitaman
Merupakan kolam renang untuk berwisata bersama keluarga, kerabat, maupun sahabat yang berlokasi di Jalan Kalitaman, Salatiga.

Selasar Taman Kartini Park
Prasasti Plumpungan
Kopeng Tritop
Salatiga Carnival Center
Arena Berkuda Arrowhead

Demikianlah sejumlah tempat wisata di Salatiga yang bisa saya ulas disini, meskipun hanya beberapa tempat wisata di Salatiga yang saya bahas diatas mungkin akan bisa memberikan kesan tersendiri saat berkujung ke tempat-tempat tersebut.

Daftar Tempat Wisata Kuliner di Solo Jawa Tengah

Daftar Tempat Wisata Kuliner di Solo Jawa Tengah - Jalan-jalan di Solo memang sangat menyenangkan apalagi sambil menikmati wisata kuliner yang ada di Solo. Kota yang memiliki ciri khas adat budayanya ini memiliki beberapa kawasan wisata kuliner untuk dinikmati, selain itu jika berkunjung ke kota Solo tentu juga ingin mengunjungi tempat wisata di Solo sambil menikmati kuliner yang banyak tersaji di kota tersebut.

Solo yang tidak lain disebut Surakarta ini merupakan salah satu kota batik yang ada di Indonesia selain Pekalongan, jadi jika sedang berwisata di kota Solo selain menikmati objek wisata dan kulinernya jangan lupa membawa oleh-oleh batik dari kota tersebut.
Kuliner di Solo di Jawa Tengah tentu beragam dan meskipun sebagian juga terdapat di kota-kota lain tentu ciri khas dan rasa bisa dibedakan. Bagi pecinta kuliner pasti sangat suka merasakan berbagai macam makanan khas di berbagai daerah, dan dibawah ini ada daftar tempat wisata kuliner di Solo yang cocok bagi lidah pecinta kuliner.

Daftar Tempat Wisata Kuliner di Solo Jawa Tengah
Timlo Solo
Timlo merupakan kuliner khas dari Solo yang terkenal, makanan berkuah ini sebenarnya tidak jauh beda dengan soto namun yang membedakannya yaitu dari komposisinya. Makanan Timlo terdiri dari campuran nasi, suwiran daging ayam, sohun, irisan ati ampela ayam, telur kecap, dan sosis solo. Jika ingin menikmati kuliner khas Solo bisa mendatangi area Pasar Gedhe, Solo.

Soto Triwindu
Hampir mirip dengan Timlo Solo, soto triwindu sudah banyak dikenal bagi pecinta kuliner hingga disebut-sebut kuliner legendaris, masakan ini berupa soto namun bukan soto ayam pada umumnya melainkan soto sapi. Memang soto sapi juga ada di sejumlah kota-kota lain namun tidak ada salahnya mencoba masakan soto sapi dari kota Solo. Soto triwindu banyak tersedia di sekitaran Jl. Teuku Umar, Solo.

Tengkleng Kambing
Selain Soto Triwindu,  Tengkleng juga merupakan kuliner legendaris dari Solo yang juga merupakan makanan khas Solo. Tengkleng juga termasuk makanan sup yang berbahan utama daging kambing, jeroan, serta tulang kambing. Bagi pecinta kuliner pasti sudah sering merasakan kuliner yang satu ini, namun boleh dicoba tengkleng asli Solo yang sudah terkenal yang berada di Pasar Klewer.

Roemahkoe Resto
Bagi pecinta kuliner yang ingin merasakan berbagai makanan khas keraton yang terbuat dengan resep-resep kerajaan bisa berkunjung di salah satu resto di Solo yang berlokasi di Jl. Dr. Radjiman No 501, Laweyan, Solo.

Angkringan atau Wedangan
Tidak hanya di Jogja saja, di Solo juga ada tempat makan yang bernama Angkringan atau Wedangan. Untuk pecinta kuliner yang ingin menikmati makanan sambil nongkrong bersama-sama bisa mengunjungi tempat yang bernama Angkringan. Di Angkringan biasanya tersedia berbagai macam makanan dan minuman seperti sego kucing, sate telur, sate usus, tempe & tahu bacem, dll, untuk minumannya juga bermacam-macam seperti wedang jahe, kopi, es teh, dan lainnya. Angkringan kebanyakan berada di pinggir-pinggir jalan atau trotoar yang berupa gerobak tenda dan biasanya mulai buka pada waktu sore menjelang malam, jadi tidak sulit untuk menemukan Angkringan atau Wedangan di Solo.

Mungkin itu saja yang bisa dibahas di postingan ini mengenai Wisata Kuliner di Solo, Jika sedang berwisata di kota Solo alangkah lengkapnya sambil menikmati kuliner khas seperti diatas yang tersaji di kota Solo.

Friday

Wisata Belanja di Kudus Jawa Tengah yang Ramai dikunjungi

Wisata belanja memang merupakan salah satu kegiatan yang patut saat berwisata dan menjadi pelengkapnya. Ketika berkunjung di Kudus pada saat berwisata tentu tidak ingin melewatkan suasana belanja di tempat-tempat tertentu untuk berbelanja berbagai kebutuhan atau mencari oleh-oleh yang khas dari Kudus.

Tempat wisata belanja di Kudus Jawa Tengah juga bisa dijumpai di berbagai tempat atau lokasi, dan tempat-tempat yang saya sebutkan di bawah pastinya menyediakan berbagai kebutuhan anda saat berwisata maupun oleh-oleh untuk dibawa pulang, berikut daftar tempat wisata belanja di Kudus:

Wisata Belanja di Kudus Jawa Tengah
  • Kudus Junction
    Alamat di Desa Ngembalrejo, Kudus
  • Kudus Hand Made Mall
    Alamat di Desa Colo, Kudus
  • Kudus Super Block
    Alamat di Desa Payaman, Kudus
  • Kudus Plaza
    Alamat di Desa Getaspejaten, Kudus
  • Kudus Swalayan
    Alamat di Kelurahan Purwosari, Kudus
  • Kudus Town Square
    Alamat di Desa Ngembal Kulon, Kudus
  • Kudus Extension Mall
    Alamat di Desa Getaspejaten, Kudus
  • Paragon Kudus Mall
    Alamat di Desa Mijen, Kudus
  • Metropolis Supermall Kudus
    Alamat di Desa Prambatan Lor, Kudus
  • Mall of Kudus
    Alamat di Desa Barongan, Kudus
  • Kliwon Trade Center
    Alamat di Desa Mlati Lor, Kudus
  • Super Indo Purwosari
    Alamat di Desa Purwosari, Kudus
  • Super Indo Rendeng
    Alamat di Desa Rendeng, Kudus
  • Informa Plaza Sunan Kudus
    Alamat di Desa Purwosari, Kudus
  • Giant Hypermarket
    Alamat di Desa Purwosari, Kudus
  • Mega Mall Kudus Center
    Alamat di Desa Jati Wetan, Kudus
  • Empire Palace Kudus
    Alamat di Desa Mijen, Kudus
  • DP Mall Kudus
    Alamat di Desa Prambatan Lor

Ternyata tempat perbelanjaan di Kudus ada sekian banyaknya, jadi bagi yang ingin merasakan wisata belanja di Kudus atau yang paling hobi berbelanja pasti akan sangat puas dengan mengunjungi berbagai tempat belanja seperti diatas.

Tempat Wisata di Kudus Jawa Tengah untuk Rekreasi

Tempat Wisata di Kudus Jawa Tengah untuk Rekreasi - Kudus merupakan kabupaten yang berada di Jawa Tengah yang terkenal dengan penghasil rokok, dengan berkunjung ke Kudus pasti akan menemui banyak pabrik-pabrik yang membuat rokok. Selain terkenal dengan penghasil rokoknya tentu Kudus juga memiliki spot wisata untuk rekreasi yang juga terkenal terutama wisata religinya yang sering dijadikan tujuan para wisatawan yang ingin mengenal sejarah ataupun berziarah.

Kudus sendiri terletak di jalur pantai timur laut Jawa Tengah antara kota Surabaya dan kota Semarang, dengan wilayah tersebut tentu mudah untuk dituju bagi wisatawan terutama yang berada di provinsi Jawa Tengah. Kota Kudus merupakan pusat perkembangan agama Islam pada abad pertengahan yang hingga sekarang kota Kudus merupakan kota santri. Bekas sejarah tersebut hingga kini masih ada dengan keberadaannya makam para sunan yang bernama Sunan Kudus, Sunan Muria, dan Sunan Kedu dan menjadi tempat tujuan favorit bagi peziarah yang datang ke Kudus.
Selain tempat wisata religi yang akan di ulas di bawah tentu banyak juga tempat wisata lainnya, yaitu;

Tempat Wisata di Kudus Jawa Tengah untuk Rekreasi
Tempat Wisata Sejarah di Kudus
Tugu Identitas Kudus yang terletak di Desa Getas Pejaten, Kecamatan Jati Kudus
Rumah Tradisional Kudus dan
Masjid Menara Kudus yang terletak di Desa Kauman, Kudus
Kelenteng Hok Hien Bio yang berada di Desa Ploso, Kudus

Tempat Wisata Keluarga
Taman Krida Wisata yang berlokasi di Desa Wergu Wetan, Kudus
Tempat Pemancingan dan Kolam Renang Honocoroko yang terletak di Desa Kaliwungu, Kudus
The Peak View Waterboom yang terletak di Desa Gondangmanis, Kudus
Mulia Kajar Waterboom yang berada di Desa Kajar, Kudus
Taman Sardi yang terletak di Desa Kajar, Kudus
Bumi Perkemahan Kajar yang terletak di Desa Kajar, Kudus
Bumi Perkemahan Abiyoso yang terletak di Desa Menawan, Kudus

Tempat Wisata Alam di Kudus
Air Tiga Rasa Rejenu terletak di Desa Japan Dukuh Rejenu, Kudus
Air Terjun Monthel terletak di Desa Colo, Kudus
Air Terjun Gonggomino terletak di Desa Rahtawu, Kudus

Tempat Wisata Education di Kudus
Museum Kretek yang berada di Desa Getaspejaten, Kudus
Museum Situs Patiayam yang terletak di Desa Terban, Kudus

Tempat Wisata Situs Budaya di Kudus
Goa Jepang yang terletak di Desa Colo, Kudus
Goa Siluman yang terletak di Desa Terban, Kudus
Stasiun Kudus yang terletak di Desa Wergu Wetan, Kudus

Tempat Wisata Religi di Kudus
Makam Sunan Kudus yang terletak di Desa Kauman, Kudus
Makam Sunan Kedu yang terletak di Desa Gribig, Kudus
Makam Sunan Muria yang terletak di Desa Colo, Kudus
Makam Kyai Telingsing yang berada di Desa Sunggingan, Kudus
Makam Mbah Tanggulangin yang berlokasi di Desa Demaan, Kudus
Makam Syekh Syadzili yang terletak di Desa Japan, Kudus

Dengan mengunjungi daerah Kabupaten Kudus anda akan menemukan banyaknya tempat wisata seperti diatas. Masih banyak lagi tempat wisata lainnya yaitu wisata belanja di Kudus dan dibahas di artikel berikutnya yang berjudul Wisata Belanja di Kudus. Tentunya akan lebih seru jika berwisata sambil berbelanja oleh-oleh khas dari daerah Kudus.

Thursday

Daftar Tempat Wisata di Jepang yang Paling Terkenal

Daftar Tempat Wisata di Jepang yang Paling Terkenal - Jepang menjadi salah satu negara terkenal dengan tekhnologinya yang semakin maju dan juga samurainya yang menjadi ciri khas tersendiri hingga banyak yang menyebutnya negri samurai. Selain menjadi negara dengan tekhnologi yang semakin maju ternyata Jepang juga memiliki tempat-tempat wisata yang juga menarik perhatian wisatawan.

Jepang merupakan negara kepulauan yang berada di Asia Timur dan bertetangga dengan negara China, Korea, dan Rusia. Dengan keberadaan pulau-pulau yang mana Jepang adalah negara kepulauan maka objek wisata yang berada di Jepang juga menjadi salah satu tempat wisata terkenal di dunia dan tujuan favorit bagi wisatawan.
Jika anda juga salah satu dari wisatawan yang ingin pergi ke Jepang, berikut ada beberapa informasi mengenai daftar tempat wisata di Jepang yang paling terkenal dan mungkin bisa anda jadikan tujuan.

Daftar Nama Tempat Wisata Favorit di Jepang
Gunung Fuji
Gunung tertinggi di Jepang menjadi tempat wisata favorit bagi wisatawan. Gunung Fuji juga merupakan ciri khas dari Jepang yang memiliki pemandangan yang indah dimana tampak dari jauh gunung tersebut dihiasi dengan lumuran salju di ujung gunung tersebut.

Ueno Park
Jika ingin menikmati keindahan bunga sakura yang indah menawan silahkan mengunjungi salah satu objek wisata yang terkenal di Jepang yaitu Ueno Park. Jika saat musim bunga sakura sedang bermekaran, sangat cocok mengunjungi taman tersebut yang di hiasi dengan banyaknya bunga sakura.

Tokyo Disneyland
Taman rekreasi yang sangat luas ini masih menjadi primadona bagi wisatawan lokal maupun asing yang ingin mencari hiburan di saat berwisata bersama keluarga di Jepang, Sangat disayangkan jika sudah berada di Jepang tanpa mengunjungi tempat tersebut.

Daiso dan Shiboya
Kedua tempat tersebut merupakan dua dari sekian banyaknya tempat-tempat untuk berbelanja di Jepang. Bagi yang ingin menikmati wisata belanja di Jepang pasti akan banyak menemukan tempat/pusat perbelanjaan.

Onsen
Objek wisata pemandian air panas yang bisa memanjakan para wisatawan yang mengunungi tempat itu.

Jigokudani
Jika ingin melihat binatang monyet Jepang bisa berkunjung di Taman Monyet Jigokudani. Taman yang terletak di lembah sungai Yokoyu tersebut merupakan bagian dari Taman Nasional Shigakogen.

Taman Goryokaku
Benteng bintang yang bentuknya segi lima merupakan benteng bergaya barat yang erkenal sebagai situs Pertempuran Hakodate dan di tahun 1913 sudah dibuka sebagai Taman Goryokaku.

Asahiyama
Kebun Binatang Asahiyama letaknya di wilayah utara Jepang, kebun binatang ini juga salah satu tempat wisata yang ramai pengunjung. Kebun binatang Asahiyama memiliki kandang dan aquarium peraga yang dibangun berdasarkan konsep Pertunjukan Tingkah Laku untuk memperlihatkan tingkah laku dan cara hidup binatang yang unik.

Dari delapan tempat wisata di atas mungkin hanya sebagian dari tempat wisata di Jepang yang paling terkenal. Jika anda ingin pergi ke Jepang dengan tujuan berwisata, semoga bahasan diatas bisa memberikan tambahan informasi menarik untuk anda.

Wednesday

Tempat Wisata di Singapore yang Terkenal Seru

Tempat Wisata di Singapore yang Terkenal Seru - Singapore yang terkenal berlambangkan patung kepala singa dengan pancuran air dari mulutnya ini merupakan negara yang juga terkenal akan tempat wisatanya yang mana juga banyak dikunjungi para wisatawan lokal maupun asing yang berdatangan ke negara tersebut.

Singapore merupakan salah satu negara yang berada di kawasan Asia Tenggara yang juga merupakan negara tetangga Indonesia, Malaysia, Filiphina, Timor Leste, dan Brunei. Dengan keberadaan tempat-tempat wisata di sejumlah kawasan yang berada di Singapore tentu membuat para wisatawan tertarik untuk berkunjung ke negara tersebut. Bagi anda yang ingin mencari informasi tentang spot wisata yang ada di Singapore, silahkan lihat daftar tempat wisata berikut;

Tempat Wisata di Singapore yang Favorit untuk dikunjungi
Yang pertama yang dituju tentu objek wisata Patung Merlion
Ketika berkunjung ke Singapore tentu tempat yang satu ini tidak bisa dilewatkan, karena tempat yang terdapat patung yang terkenal dari Singapore yang bernama Patung Merlion ini merupakan ikon dari negara tersebut dan tentu wajib untuk dikunjungi sambil berfoto-foto di dekat patung tersebut.

Orchard Road
Jika anda suka dengan wisata belanja tentu di Orchard Road juga cocok untuk anda kunjungi. Di Orchard Road terdapat bangunan-bangunan megah pusat perbelanjaan seperti mall dan lainnya yang menjual berbagai macam barang-barang yang anda butuhkan.

Sentosa Island
Sebuah Pulau yang dinamakan Sentosa Island ini merupakan objek wisata yang juga banyak dikunjungi para wisatawan yang datang ke Singapore. Dengan berkunjung ke tempat wisata tersebut selain bisa menikmati keindahan pantai, anda juga akan menemukan berbagai hiburan, atraksi, maupun bermacam-macam kuliner.

China Town
Negara Singapore memang surganya bagi pecinta wisata belanja, selain Orchard Road tentu tempat yang bernama China Town ini juga merupakan salah satu tempat yang sudah banyak dikenal bagi pecinta wisata belanja.

Haw Par Villa
Taman yang terdapat banyak patung-patung berkebudayaan China yang terletak di Pasir Panjang Road, Singapore.

Universal Studios Singapore
Jika berkunjung ke Universal Studios Singapore anda bisa menikmati berbagai permainan dan fasilitas yang ada di dalam taman hiburan tersebut. Jika ingin mengunjungi ke tempat wisata Universal Studios Singapore silahkan menuju ke alamatnya yaitu di 11 Sentosa East Mall, Singapore.

Esplanade
Salah satu gedung termegah dan terkenal yang berada di Singapore ini juga wajib dikunjungi. Gedung yang dinamakan Esplanade ini berdiri di tahun 2002 yang merupakan pusat hiburan dan seni di Singapore. Dengan berkunjung ke gedung tersebut anda bisa menyaksikan teater pertunjukan saat diadakan.

Gardens By The Bay
Objek wisata taman yang juga menjadi tempat wisata favorit bagi wisatawan. Taman yang sangat luas yang dinamakan Gardens By The Bay tersebut di hiasi berbagai macam koleksi tanaman langka yang di tempatkan di sebuah tempat di dalam rumah kaca.

Demikian tempat wisata di Singapore yang terkenal seru yang bisa saya sampaikan disini. Dengan mengunjungi tempat-tempat yang sudah disebutkan tadi pasti akan membuat anda merasa puas saat berwisata di Singapore.

Tujuan Tempat Wisata di Pekalongan Jawa Tengah

Tujuan Tempat Wisata di Pekalongan Jawa Tengah - Jika berbicara tentang kota Pekalongan pasti teringat dengan yang namanya batik. Pekalongan yang terkenal dengan batiknya ini juga menyimpan banyak kawasan wisata yang bisa di kunjungi untuk mengisi waktu liburan. Karena ciri khas batiknya yang sudah terkenal maka Pekalongan mendapat julukan sebagai Kota Batik, jadi jika sedang berkunjung atau sedang berwisata di kota tersebut bisa membawa oleh-oleh yang terkenal dari kota Pekalongan provinsi Jawa Tengah yaitu Batik Pekalongan.

Tujuan tempat wisata di Pekalongan memang sangat mudah untuk di tuju bagi wisatawan yang berada di luar kota tersebut, karena kota Pekalongan sendiri terletak di jalur pantura yang menghubungkan antara Jakarta, Semarang, dan Surabaya. Dengan memiliki alat transportasi yang semakin berkembang, maka untuk menuju ke tempat-tempat wisata di Pekalongan sangat mudah sekali jika anda menggunakan kendaraan umum.
Jika ingin mengetahui apa saja objek wisata yang ada di Pekalongan, berikut ada beberapa daftar tempat wisata di Pekalongan;

Tujuan Tempat Wisata di Pekalongan Jawa Tengah
  • Pantai Pasir Kencana
    Alamat di Kelurahan Panjang Wetan, Kecamatan Pekalongan Utara
  • Pantai Slamaran Indah
    Terletak di sebelah Timur Pantai Pasir Kencana
  • Museum Batik Indonesia
    Alamat di Jalan Jatayu, Pekalongan, Kota Pekalongan, Jawa Tengah
  • Kampoeng Batik Kauman
    Alamat di Kelurahan Kauman, Kecamatan Pekalongan
  • Kampoeng Wisata Batik Pesindon
    Alamat di Jalan Hayam Wuruk, Kelurahan Kergon, Kecamatan Pekalongan Barat
  • Kampoeng Wisata Canting
    Alamat di Kelurahan Landungsari, Kota Pekalongan
  • Water Park Dupan
  • Mangrove Park
  • Meduri Asri
    Alamat di Kelurahan Pasir Sari, Kota Pekalongan
  • Linggoasri
    Alamat di Kajen, Pekalongan
  • Pantai Depok
    Alamat di Desa Depok, Kecamatan Siwalan, Pekalongan
  • Watu Ireng
    Alamat di Desa Lambur, Kecamatan Kandangserang, Pekalongan
  • Pantai Wonokerto
    Alamat di Kecamatan Wonokerto, Pekalongan
  • Wisata Alam Lolong
    Alamat di Kecamatan Karanganyar, Pekalongan
  • Ekowisata Petungkriyono
    Lokasi di Lereng Gunung Ragajambangan, Pekalongan
  • Curug Muncar
    Alamat di Desa Kaliwungu, Kecamatan Bruno, Pekalongan
  • Kolam Renang dan Pemancingan Kulu Asri
    Alamat di Desa Kulu-Karanganyar, Pekalongan
  • Kolam Pemancingan dan Rumah Makan Tirta Alam
    Alamat di Karang Gondang Karanganyar, Pekalongan
  • Prima Graha Wisata
    Alamat di Karanganyar, Pekalongan

Untuk wisata religi di Pekalongan berikut daftarnya;
  • Khaul Ibu Agung Siti Ambariyah
    Alamat di Desa Bukur, Kecamatan Bojong, Pekalongan
  • Khaul Syekh Siti Jenar
    Alamat Desa Lemah Abang, Kecamatan Doro, Pekalongan
  • Khaul Mbah Agung Rogoselo
    Alamat di Kecamatan Doro, Pekalongan
  • Makam Mbah Gendon
    Alamat di Desa Kauman, Kecamatan Kesesi, Pekalongan
  • Makam Adipati Jayeng Rono
    Alamat di Desa Kauman, Kecamtan Wiradesa, Pekalongan
  • Makam Ki Ageng Penatasangin

Daftar Wisata Tradisional di Pekalongan
  • Kesenian Kuntulan di Desa Sabarwangi Kecamatan Kajen, Pekalongan
  • Kesenian Kuda Kepang di Desa Wonorejo, Kecamatan Wonopringgo
  • Kesenian Jaran Ilir di Kecamatan Sragi
  • Agenda Syawalan di Linggoasri

Itulah daftar tujuan tempat wisata di Pekalongan Jawa Tengah yang bisa saya sampaikan di blog ini, mudah-mudahan dengan keberadaan tempat wisata di wilayah tersebut bisa memberikan anda pengalaman yang menarik ketika berwisata di Pekalongan.

Monday

Tempat Wisata di Bekasi untuk Hiburan Rekreasi

Tempat Wisata di Bekasi untuk Hiburan Rekreasi juga bisa dijumpai di berbagai lokasi di wilayah tersebut. Bekasi yang wilayahnya sebagian besar adalah dataran rendah dengan bagian selatan yang berbukit-bukit merupakan tempat yang juga cocok untuk berwisata. Bagi yang berada di dekat kota Bekasi tentu sudah banyak mengenal tempat-tempat wisata disana, seperti misalnya yang berada di Jakarta jika ingin berwisata di Bekasi tidak memerlukan waktu yang lama untuk menempuhnya karena kota tersebut yang beribukotakan Kota Cikarang Jawa Barat ini berada tepat di sebelah timur Jakarta.

Tempat Wisata di Bekasi tentu juga bermacam-macam seperti di kota/kabupaten lainnya yang ada di Indonesia, dan berikut beberapa tempat wisata yang bisa dikunjungi di Bekasi, antara lain yaitu;

Tempat Wisata di Bekasi untuk Hiburan Rekreasi
Taman Buaya Indonesia Jaya
Taman buaya yang terletak di Jl. Sukaragam, Bekasi ini merupakan tempat penangkaran buaya, di lokasi wisata tersebut anda juga bisa menikmati berbagai atraksi buaya.

Waterboom Cikarang
Bagi yang suka bermain dengan air tentu tempat wisata Waterboom Cikarang yang berada di wilayah perumahan Lippo Cikarang,  Bekasi juga bisa dicoba untuk dikunjungi.

Pantai Muara Beting
Pantai ini terletak di wilayah Desa Pantai Bahagia, Muara Gembong, Bekasi. Pantai yang disertai hutan bakau yang luas bisa dijadikan tujuan wisata alam yang sangat menyenangkan.

Hutan Kota Bekasi
Hutan Kota Bekasi merupakan taman yang berada di Margahayu, Bekasi Selatan. Di lokasi wisata ini terdapat pepohonan yang rindang dan sangat cocok untuk rekreasi bersama keluarga seperti camping dan bermain di sekitar.

Situ Cibeureum
Bagi remaja yang suka berwisata bersama pasangannya tentu objek wisata Situ Cibeureum ini juga cocok untuk dikunjungi. Objek wisata yang terletak di wilayah Grand Wisata, Tambun, Bekasi ini sering dikunjungi para remaja yang berwisata bersama pasangannya.

Danau Marakas
Danau yang terletak di daerah Pondok Ungu, Bekasi Utara juga merupakan objek wisata di Bekasi yang ramai pengunjung. Di lokasi wisata tersebut anda akan menemukan beraneka barang-barang yang di jual di lokasi tersebut dan juga beraneka kuliner untuk dinikmati, selain itu bagi yang punya hobi memancing juga bisa menyalurkan hobinya dengan memancing di danau tersebut.

Selain berwisata ke tempat-tempat seperti diatas tentu anda juga tidak mau melewatkan suasana berbelanja atau sekedar jalan-jalan seperti di mal-mal atau pusat perbelanjaan yang berada di Bekasi. Berikut saya informasikan tempat-tempat perbelanjaan seperti mal atau lainnya.
  • Mal Metropolitan
  • Mega Bekasi Hypermal
  • Bekasi Square
  • Summarecon Mal Bekasi
  • Grand Mal Bekasi
  • Grand Metropolitan Mall
  • Bekasi Trade Centre
  • Citra Grand Mall
  • Grand Galaxy Park
  • Bekasi Junction
  • Bekasi Cyber Park
  • Plaza Pondok Gede
  • Blue Oasis City

Demikianlah beberapa objek wisata yang bisa anda kunjungi ketika di Bekasi, semoga informasi di artikel yang berjudul Tempat Wisata di Bekasi untuk Hiburan Rekreasi bisa menjadi masukan bagi yang ingin berwisata di Bekasi.

Trans Studio Bandung Tempat Wisata paling Asyik

Trans Studio Bandung Tempat Wisata paling Asyik yang ada di Bandung wilayah Jawa Barat. Trans Studio Bandung ini merupakan Tempat Wisata di Bandung yang sudah banyak dibincangkan oleh kalangan wisatawan. Sedikit pembahasan tentang tempat wisata tersebut, Trans Studio Bandung adalah taman bermain yang berada di ruangan paling besar yang mana lokasi tersebut menjadi ruangan bermain terbesar di dunia. Wahana wisata Trans Studio Bandung dikelola oleh Trans Corp yang mana dari nama lokasi wisata tersebut tersaji program-program yang ada di Trans TV maupun di Trans 7. Alamat Trans Studio Bandung terletak di Jalan Jendral Gatot Subroto, Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, jadi jika ingin berwisata di tempat tersebut silahkan menuju ke alamat tadi.

Trans Studio Bandung merupakan lokasi wisata yang banyak menyajikan berbagai hiburan, dan apa saja yang ada di Trans Studio Bandung, berikut ulasannya;

Trans Studio Bandung Tempat Wisata paling Asyik
Pertunjukan Utama di Trans Studio Bandung:
  1. Petualangan si Bolang dan Zoo Crew
  2. Legenda Putra Mahkota
  3. Kabayan Goes to Hollywood
  4. The New Parade and Laser Show
  5. Special Effect Action Show

Wahana Permainan yang ada di Trans Studio Bandung:
Magic Corner
  1. Dunia Lain
  2. Dragon Raiders
  3. Negeri Raksasa
  4. Special Effect Action Show
  5. Black Heart's Pirate Ship
  6. Pulau Liliput
Studio Central
  1. Trans City Theatre
  2. Super Heroes 4D The Rides
  3. Giant Swing
  4. Yamaha Racing Coaster
  5. Dunia Anak
  6. Si Bolang the Rides
  7. Indosat Galaxy Vertigo
  8. Broadcast Museum
  9. Science Center
  10. Dunlop Car Racing
The Lost City
  1. Sky Pirates
  2. Jelajah
  3. Amphitheatre
  4. Kong Climb

Kawasan yang ada di Trans Studio Bandung:
Trans Studio Store
  1. 1 Store di Magic Corner (Merchandise)
  2. 1 Store di Lost City (Merchandise)
  3. 2 Store di Studio Central (Merchandise and Candy)
Cafe dan Resto
  1. Studio Mie
  2. Baskin Robbins
  3. The Coffee Bean and Tea Leaf
  4. Studio Kuring
  5. Studio Steak
  6. Corvette Diner

Itulah berbagai hiburan dan kawasan-kawasan yang bisa dinikmati selama di lokasi wisata Trans Studio Bandung. Jika ingin masuk ke tempat wisata tersebut tentu diwajibkan untuk membeli tiket terlebih dahulu, dan berikut daftar harga tiket di Trans Studio Bandung;
Jika pada hari Senin sampai dengan Jumat harga tiketnya Rp. 150.000, dan
di hari Sabtu dan Minggu / di hari libur tiketnya seharga Rp. 250.000
Tambahan Rp 250.000 untuk VIP Access, untuk jalur antrian cepat dengan pintu Khusus. Berlaku untuk seluruh wahana dan atraksi sepuasnya atau dapat bekali-kali.
Tiket masuk di Trans Studio Bandung menggunakan kartu Mega Cash, harga kartu adalah Rp. 10.000 yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi di semua outlet di dalam Trans Studio Theme Park.

Demikian sedikit ulasan yang bisa saya sampaikan di blog ini mengenai Trans Studio Bandung, semoga bisa memberi manfaat bagi pengunjung blog ini.